

0
Completed Session
0
Total Clients
0
Total Review
Rangga memiliki minat yang besar dalam penemuan dan pengembangan karier talenta muda. Ia mengawali kariernya sebagai seorang guru di daerah terdepan Indonesia (Pulau Rupat, Kabupaten Bengkalis) bersama Yayasan Gerakan Indonesia Mengajar. Setelah menyelesaikan tugas di sana, ia melanjutkan karier di RUMA (Mapan), sebuah start-ups yang berfokus pada peningkatan ekonomi masyarakat menengah ke bawah melalui solusi teknologi. Di RUMA (Mapan), ia mengeksplorasi karier sebagai seorang profesional HR selama lebih dari 4 tahun. Ia kemudian melanjutkan karier sebagai profesional HR di Sekolah Cikal, yang lalu mengantarnya pada kesempatan untuk menjadi founding team Karier.mu (www.karier.mu), sebuah start-up di bidang teknologi pendidikan yang menyediakan ragam program pengembangan karier bagi mahasiswa dan profesional.
Melalui coaching, Rangga ingin dapat membantu lebih banyak anak muda dalam melakukan eksplorasi dan persiapan karier secara lebih personal. Kebahagiaannya adalah saat mampu membantu anak-anak muda dalam mencapai versi terbaik dirinya untuk dapat berkontribusi bagi masa depan Indonesia.
Selain sertifikasi di bidang coaching, Rangga juga membekali diri dengan sertifikasi di bidang SDM (Certified HR Generalist) dan juga studi lanjut pada program magister Perencanaan dan Evaluasi Program Ilmu Kesejahteraan Sosial FISIP UI.